SDN 6 Muara Sugihan Rehab Total 6 Gedung Sekolah
Beringin Agung –
SDN 6 MS akan merehabilitasi total 6 gedung sekolah di tahun ajaran 2020/2021.
Untuk itu, saat masa pembangunan, KBM menumpang di balai desa, posyandu dan
rumah wali kelas (guru). Hal tersebut telah
disepakati baik oleh pihak sekolah maupun orang tua wali.
Meski
KBM menumpang di tempat lain, namun tetap merapkan protokol Kesehatan dan
memakai sistem shift pagi dan siang. Hal tersebut
dikarenakan adanya pandemi covid-19. Bukan hanya para siswan yang
dituntut untuk mematuhi protokol Kesehatan, namun berlaku untuk para guru juga.
Kini
kegiatan rehabilitasi SDN 6 Muara Sugihan sudah hampir selesai, tinggal
menunggu pemasangan wastafel dan serah terima saja. Setelah itu baru bisa
ditempati kembali oleh para siswa.
(Kamis, 05 November 2020)